-->

Cara Membuat Blog Gratis Hingga Menghasilkan Uang Juta-an Rupiah Setiap Bulannya, Mau?

cara menghasilkan uang dari blog
Di era digitalisasi seperti sekarang ini, tentu banyak sekali cara yang bisa dilakukan untuk menghasilkan uang lewat internet, salah satunya dengan Cara Membuat Blog Gratis Hingga Menghasilkan Uang Juta-an Rupiah Setiap Bulannya, Mau?

Untuk itu, saya sarankan Anda untuk mengikuti tutorial disini hingga selesai.

Sebelum lebih jauh pembahasan kita kali ini, ijinkan saya untuk mengartikan terlebih dahulu mengenai pengertian Blog.

#1.  Pengertian Blog

Blog adalah suatu halaman website yang di buat untuk memberikan informasi kepada publik secara luas, baik berupa tulisan maupun dengan menampilkan video.

Dalam kata lain, blog sebagai media atau halaman informasi yang bisa diakses oleh siapa saja dan dimana saja, tentu dengan bantuan mesin pencari seperti Google, Bing, Yahoo!, dan sebagainya.

Setelah mengetahui tentang pengertian blog diatas, dan langsung memikirkan bagaimana cara membuat blog tersebut. Ada baiknya Anda perhatikan hal berikut dibawah sebelum membuat blog diantaranya adalah:

  • Menentukan Niche Blog.
  • Cari Tahu Kekuatan Kompetitor Pada Niche Blog Tersebut.
  • Jika yakin Anda bisa mengalahkan mereka, maka tanpa ragu segera membuat Blog tersebut.
A. Menentukan Niche Blog

Adalah suatu proses yang wajib di teliti sebelum memulai membuat blog, Niche ini untuk menentukan judul atau tema dan juga isi dari Blog yang ingin Anda buat nantinya. 

Dengan menentukan Niche Blog terlebih dahulu, Anda tahu kemana Blog Anda akan berjalan kedepannya.

Jika Anda lalai dalam tahap ini, saya pastikan Anda akan bingung mau dibawa kemana blog yang Anda kelola tersebut.

Jika Anda bingung untuk memilih Niche Blog, ada baiknya Anda membaca artikel saya sebelumnya tentang 10 Niche Blog yang dibayar mahal oleh Google AdSense.

B. Cari Tahu Kekuatan Kompetitor Pada Niche Blog Tersebut

Setelah Anda membaca artikel diatas tentang 10 Niche Blog yang dibayar mahal oleh Google AdSense, selanjutnya Anda membuat riset kecil-kecilan tentang kekuatan kompetitor pada Niche Blog Tersebut.

Anda bisa menggunakan bantuan di Internet tentang seberapa kuat kompetitor tersebut.

Tapi, saya sarankan untuk Anda yang baru memulai membuat blog, hindari niche niche tentang kesehatan karena akan kalah dengan Blog Profesional seperti Alodokter dan lainnya.

C. Jika Anda Yakin Bisa Mengalahkan Para Kompetitor Dengan Niche yang akan dibuat, Lakukan!

Maksud saya disini adalah, ketika Anda merasa memiliki kekuatan lebih dari kompetitor maka jangan ragu untuk buat Blog dengan Niche serupa.

Mengalahkan kompetitor yang dimaksud disini adalah dalam hal ranking atau halaman satu di mesin pencarian Google, Bing, maupun Yahoo!

Jika Anda sudah sangat yakin akan berada di page one walaupun kompetitor pada Niche serupa sudah sangat luas ilmunya tentang hal tersebut. Maka, saya katakan sekali lagi. Jangan ragu! Segera buat blog dengan Niche tersebut.

#2. Cara Membuat Blog Gratis

Untuk cara ini sudah sangat banyak ditemukan berbagai blog yang membahas tentang hal ini.

Tapi, disini saya akan jelaskan kembali bagaimana cara membuat blog gratis.

Situs yang menyediakan layanan membuat blog gratis seperti WordPress maupun Blogger. Anda bisa manfaatkan salah satunya.

Berhubung saya menggunakan situs Blogger.com untuk membuat blog gratis, jadi saya akan memberikan penjelasan lebih kepada cara membuat blog gratis di blogger.com.

Cara Membuat Blog Gratis Blogger Blogspot antara lain sebagai berikut:
  1. Kunjungi situs website Blogger.com.
  2. Daftar dengan menggunakan akun Google Gmail.
  3. Lalu, Buat Blog.
Pada tahapan membuat blog gratis di Blogger.com kurang lebih seperti contoh gambar dibawah ini.
Gambar dari Tangkap Layar Website Blogger.com
Mengisi Form yang telah disediakan seperti gambar diatas, seperti Judul, Alamat, Memilih Tema.

Formulir Judul adalah nama untuk Judul Blog, semisal contoh pada blog ini dengan Judul Blog Calon Blogger.

Formulir Alamat adalah alamat domain Blog yang akan dibuat. Misalnya contoh tutorial-lengkap07.blogspot.com ini.

Judul dan Alamat bisa Anda sesuai keinginan Anda sendiri, yang tentunya masih berhubungan dengan Niche Blog yang akan dimuat. Oke ;)

Untuk pemilihan Tema, bisa yang mana saja. Dan ketika sudah dibuat nnti, tema bisa diganti dengan tema-tema yang dapat di unduh secara gratis ataupun tema yang premium atau berbayar yang disediakan oleh Massugeng, Romeltea, dan sebagainya.

Pada Artikel selanjutnya, saya akan bahas mengenai cara mengganti template blog atau tema blog pada blogspot. Untuk itu, berlangganan gratis melalui email untuk blog ini.

Agar nantinya, Anda adalah orang pertama yang akan mendapatkan informasi tersebut.

Kembali ke laptop!! He..he

Setelah menentukan tema, langsung klik tombol Buat Blog. Dan... Selesai.

Selamat, Blog Anda sudah berhasil dibuat..

#3. Cara Membuat Blog Gratis Menghasilkan Uang

Dan, inilah yang ditunggu-tunggu bukan? Lalu, bagaimana caranya? Simak penjelasan lengkap disini.

Setelah Blog Anda berhasil dibuat, cara selanjutnya agar bisa menghasilkan uang adalah dengan cara membuat konten artikel sesuai Niche Blog minimal 5-10 artikel hingga menu Penghasilan atau Earning pada dashboard blog muncul.

Jika memancing ikan dengan umpan, tapi untuk blog memancing penghasilan dengan Konten artikel :)

#4. Cara Mendaftar Blog di Google AdSense

Seperti yang kita ketahui, Google AdSense adalah salah satu layanan dari produk Google dalam hal periklanan untuk suatu halaman website atau blog.

Jadi, owner atau pemilik situs tersebut akan mendapatkan penghasilan dengan menampilkan iklan Google AdSense pada halaman yang dikelolanya tersebut.

Ya, berupa bagi hasil dengan Google sebagai perantara dalam hal ini. 

Calo dong! Iya emg calo. Huh.. dasar Google ! Wkwk

Langsung saja tidak usah berlama-lama ya teman, inilah 2 cara mendaftar blog di Google AdSense sebagai berikut:

1. Dengan Menu Penghasilan pada Dashboard Blog.

2. Buka jendela baru lalu ketikkan kata kunci Google AdSense.

Jangan khawatir, kedua cara diatas merupakan atau memiliki tujuan yang sama untuk bisa menghasilkan uang dari Blog.

Untuk cara pertama adalah dengan klik menu Penghasilan pada Dashboard Blog seperti contoh gambar dibawah ini.
Gambar dari Tangkap Layar Dashboard Blog
Setelah mengklik menu Penghasilan seperti gambar diatas, lalu akan di direct ke halaman website Google AdSense. 

Selanjutnya, disini Anda perlu mendaftarkan alamat url Blog yang Anda kelola dan juga Nama Anda.

Untuk cara kedua,. Ketikkan kata kunci Google AdSense di jendela baru di Chrome, Mozilla Firefox maupun lainnya.

Lalu, klik halaman website Google AdSense seperti contoh gambar dibawah ini.
Gambar dari Tangkap Layar Mesin pencari Google
Disitu, pertama yang perlu Anda lakukan ialah masuk dengan menggunakan email. Lalu, masukkan Nama Anda sekaligus url domain Blog yang Anda miliki.

Setelah berhasil melakukan pendaftaran Google AdSense, tunggulah sampai ada "Surat Cinta" dari Google AdSense yang dikirim melalui email yang terdaftar.

"Surat Cinta" itu berisi tentang berita penolakan maupun persetujuan Google AdSense untuk Blog Anda bisa mengikuti program kerjasama periklanan dari Google.

Jadi, buat kalian yang belum mendapatkan persetujuan, disini saya akan membuka Jasa Google AdSense untuk situs Anda yang di jamin akan cepat disetujui.

Hubungi saya melalui halaman Contact yang ada pada situs ini.

Atau, bisa juga dengan menghubungi saya secara langsung melalui chatting dengan WhatsApp di Nomer 085217297346 (Message Only)

#5. Penutup

Itulah tadi penjelasan mengenai Cara membuat blog gratis hingga menghasilkan uang juta-an rupiah setiap bulannya dengan Google AdSense.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel